Akhir akhir ini olahraga trekking mulai banyak diminati. Nah buat kalian yang ingin menikmati trekking yang tidak terlalu melelahkan namun memiliki pemandangan yang tak kalah indah dengan di puncak gunung adalah Tekking menuju “Goa Agung Garunggang“. Apa kalian merasa asing dengan nama tempat ini? Memang tempat ini belum ramai dikunjungi wisatawan, karena untuk menuju lokasi dibutuhkan tenaga yang prima.

Lokasinya tak jauh kok, jika kalian dari kawacan Curug Leuwi Asih kalian bisa melanjutkan trekking denga berjalan kaki sejauh 3 km melalui jalan setapak. Melintasi perkampungan, kebun, dan juga hutan pinus. Namun jika kalian menggunakan sepedah motor bisa memangkas waktu trekking jadi 1,5 km dari titik terakhir sepedah motor.

Tidak perlu khawatir karena medannya tidak terlalu menanjak, maka cukup aman jika kalian mengajak serta anak anak trekking menuju gua garunggang ini. Karena tidak ada warng di sekitar gua, maka sebaiknya kalian membawa bekal makanan dan minuman secukupnya ya.
Tips berkunjung ke tempat ini, sebaiknya tidak saat musim penghujan karena bebatuan di tempat ini berupa bebatuan karst yang cenderung licin jika terkena air. Selain itu sebaiknya kalian melakukan trekking pada pagi hari sehingga tidak kemalaman saat pulangnya.

Lokasi Goa Agung Garunggang
Alamat : Cigobang, Karang Tengah, Babakan Madang Kabupaten Bogor, Indonesia
Tiket masuk : Gratis


Tempat liburan di Bogor lainnya yang menarik untuk dieksplore yaitu wisata rancamaya, rumah pohon bogor, Taman Wisata Gunung Pancar Bogor, Wahana Jungleland Adventure Theme Park, harga tiket Taman Safari Bogor, Puncak Mustika Manik, Lembah Tepus, Griya Pendopo Ciherang, Telaga Saat Puncak, Desa Wisata Malasari, Gunung Kapur Klapanunggal, Jendela Langit, Telaga Warna Puncak, Bukit Halimun Salak, Taman Fathan Hambalang, Wonderful Citamiang, Gunung Kapur Bogor
@philiaalethea @nathaniaas

Untuk rekomendasi Hotel di Bogor yaitu Chevilly Resort and Camp, Villa Aman D’sini Sentul Bogor, Villa Khayangan, The Village Resort, kampung air bogor, Nirvana Valley Resort, Camp Hulu Cai Bogor , Hotel Ariandri Puncak, Villa Airis Bogor, Royal Safari Garden, KM Zero Resort Sentul Bogor, Mandapa Kirana Resort, Forest Garden Batulayang, hotel bambu bogor, new ayuda hotel bogor, amaris bogor,




Catatan : Semua yang tertera di atas merupakan data terakhir ketika artikel ini dibuat. Apabila terdapat perubahan atau update terbaru yang kalian ketahui, maka silahkan untuk menginformasikan kepada kami untuk diperbaharui. Terimakasih
Tinggalkan Balasan