Curug Cikondang, Pesona Kemegahan Air Tejun dengan Ketinggian 50 Meter! Miniatur Air Terjun Niagara di Cianjur

/
/
/
2141 Views
img
Bagikan ke Teman Liburan

Cianjur, salah satu kabupaten/ kota di Jawa Barat yang keindahan alamnya tidak perlu kalian ragukan lagi keindahan dan pesonanya. Karena berada di kawasan Jawa Barat, tak heran jika Cianjur juga memiliki banyak objek wisata curug atau air terjun. Keindahan destinasi wisata air terjun di Cianjur ini tak kalah dengan berbagai air terjun yang ada di Bogor dan Bandung. Misalnya saja Curug Dadali dan Curug Citambur, yang memiliki pesona masing-masing. Nah, pada kali ini akan dibahas mengenai objek wisata Curug Cikondang yang juga menjadi salah satu objek wisata unggulan di Cianjur.

Curug Cikondang Cianjur ini bentuknya hampir sama dengan Curug Dadali yang memiliki aliran air terjun yang lebar. Namun curug ini lebarnya tidak seluas curug dadali. Objek wisata curug ini hanya memiliki lebar seluas 30 meter dengan ketinggian air terjun sekitar 50 meter. Hal tersebut menyebabkan debit aliran air terjun yang cukup deras. Pemandangan alam disekitar curug juga sangat alami. Sehingga akan membuat siapa saja betah berada di lokasi wisata ini.

Curug Cikondang
@one_transport_travel_bandung

Lokasi Curug Cikondang

Untuk alamat lengkap lokasi wisata air terjun ini berada di Wangunjaya, Campaka, Kab. Cianjur, Jawa Barat. Dari pusat Kabupaten/ Kota Cianjur sekitar kurang lebih 37 km. Jika sudah mencapai area parkir lokasi wisata, kalian harus berjalan sekitar kurang lebih 500 meter untuk menuju titik lokasi air terjun.

Curug Cikondang
@muhamadfahrul726
Curug Cikondang
@ahmadyusup92
Curug Cikondang
@ahmaddfajrii_

Tentu saja sebelum memasuki lokasi wisata Curug Cikondang Campaka ini harus membayar biaya parkir terlebih dahulu. Yaitu kalian harus membayarkan uang sebesar Rp 5.000 saja per orang. Sedangkan untuk jam buka lokasi wisata ini adalah mulai pukul 07.00 pagi hingga 05.00 sore.

@ali_babah83
@d.muhaemin.a
@ucokregar16

Disekitar lokasi objek wisata curug ini terdapat spot foto yang menarik dan dapat dimanfaatkan oleh para pengunjung. Bentuknya hampir mirip dengan gardu pandang, terbuat dari kayu dan bambu yang menghadap langsung ke air terjun. Ketika kalian akan berfoto di spot tersebut tetap berhati-hati ya! Karena keselamatan adalah yang utama. Selamat berlibur!

Curug Cikondang
@tupah28
Curug Cikondang
@_mrs_viona
Curug Cikondang
@paraparapejalan

Bagikan ke Teman Liburan

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This div height required for enabling the sticky sidebar
Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views :