Hit enter after type your search item
LiburanYuk!

Sebaik-baiknya Pilihan Adalah Liburan

Beri Kesempatan Indra Perasa Untuk Berwisata, Ini Nih 10 Tempat Wisata Kuliner Khas Banyuwangi Yang Enak Dan Murah

/
/
/
1731 Views
img
Bagikan ke Teman Liburan

Ini Nih 10 Tempat Wisata Kuliner Khas Banyuwangi Yang Enak Dan Murah – Jawa timur memang memiliki beribu makanan khas yang sangat nikmat dan juga nikmat. Salah satu wilayah yang sangat terkenal akan makanan khas yang enak dan murah di jawa timur yaitu di kota Banyuwangi. Kota yang satu ini memiliki ciri khas tersendiri akan kuliner yang ada. Untuk lebih lanjutnya, berikut beberapa tempat wisata kuliner khas Banyuwangi yang sangat enak dan murah, tentunya rugi ketika melewatkannya!

Ini Nih 10 Tempat Wisata Kuliner Khas Banyuwangi Yang Enak Dan Murah

1. Sego Tempong Nan Lezat Mbok Wah

Jika makanan khas berbagai wilayah biasanya hanya berupa camilan atau makanan ringan biasa, lain halnya dengan makanan khas yang ada di Banyuwangi ini. Makanan yang satu ini bisa membuat perut kenyang. Makanan khas sego tempong dengan nasi yang diberi lauk pauk dan juga makanan sayuran serta ikan dengan bumbu khas dari Banyuwangi.

Tempat wisata kuliner khas Banyuwangi sego tempong yang populer yaitu nasi tempong mbok Nah. Warung kuliner ini terbilang sangat murah dan juga enak. Berlokasi di Jalan Kolonel Sugiono No.16 dengan jam buka setiap hari kecuali hari Jumat dari pukul 09.00-00.00. Di Bakungan Glagah juga terdapat Sego tempong mbok wah yang memiliki cita rasa khas Banyuwangi. Harga yang terbilang murah hanya sekitar 6 ribu-12 ribu per porsi.

2. Warung Pecel Pitik

Pitik yang dalam bahasa indonesianya yaitu ayam menjadi makanan khas Banyuwangi yang tiada duanya serta wajib untuk di coba ketika berkunjung ke kota ini. Makanan ini biasa di jadikan salah satu sajian wajib dalam acara adat Banyuwangi. Terlebih bagi suku Osing, suku asli Banyuwangi yang selalu menggunakan pecel pitik ini dalam setiap upacara adat.

Ketika ingin merasakan masakan dengan beragam rempah-rempah yang terlihat kecokelatan dengan kesegaran mentimun menambah sensasi dari makanan khas yang satu ini. Tempat wisata kuliner khas Banyuwangi pecel pitik ini bisa dengan mengunjungi warung pecel pitik yang berada di Dusun Krajan, Kemiren, Glagah, Banyuwangi. Dengan jam operasional dari pukul 11.00 hingga 8 malam dengan harga 12-15 ribu. Waktu untuk mengunjungi kuliner yang satu ini bisa kapan pun.

3. Pondok Rujak Soto Yang Melegenda

Mungkin dalam pikiran seorang kuliner, rujak hanyalah kumpulan buah yang dimasak atau disajikan dengan bumbu kacang. Namun bagaimana jika rujak tersebut dipadukan dengan soto yang terbilang gurih. Tentunya rasa yang dihasilkan akan sangat unik bukan? Adanya rujak yang diguyur menggunakan potongan daging babat yang segar akan menambah nikmat dalam kuliner.

Tidak hanya seputar kuah soto belaka, adanya telur puyuh juga ikut andil dalam makanan khas asli Banyuwangi ini. salah satu tempat wisata kuliner khas Banyuwangi untuk rujak soto ini yaitu di Pondok Rujak Soto yang berada di Jalan Basuki Rahmat No. 113 Singotrunan. Rasanya yang enak namun murah menjadikan warung ini selalu ramai pembeli. Buka setiap hari dari jam 9 pagi hingga 9 malam menjadikan pilihan waktu kapan pun bisa kesini. Harga perporsi dari makanan ini yaitu kisaran 7 ribu.

4. Wisata Kuliner Khas Banyuwangi Pindang Koyong AOS

Bagi yang mencari kuliner khas ikan ketika berada di Banyuwangi, makanan yang satu ini terbilang wajib untuk dicicipi. Berbahan ikan tenggiri yang masih segar ditambah dengan perpaduan bumbu nan lezat seperti halnya sereh, lengkuas, cabai rawit, dan bumbu khas lainnya yang menjadi ciri utama.

Rempah-rempah yang komplit menjadikan cita rasa tempat wisata kuliner khas Banyuwangi pindang koyong ini sangat nikmat. Bahkan makanan yang enak dan murah satu ini terbilang sangat sehat untuk dikonsumsi. Jika tertarik dengan makanan khas ini, bisa dengan mengunjungi Warung Pindang Koyong AOS yang berada di jalan Widuri Dusun Watu Ulo. Makanan khas banyu wangi ini bisa dikunjungi setiap hari saat siang hingga malam hari. Untuk harga perporsi terbilang murah yaitu 20ribu untuk porsi besar.

5. Sego Cawuk Warung Sarapan

Wisata Kuliner Khas Banyuwangi

Bagi yang ingin mencari sarapan di Banyuwangi, tidak perlu bingung makanan apa yang enak dan juga murah. Sego cawuk bisa menjadi sarana pilihan makanan untuk sarapan. Nasi jagung yang diberi kuah trancam kelapa jagung bisa menganjal perut sampai waktu siang hari tiba. Rasanya yang pedas manis membuat cita rasa dari makanan ini terbilang unik.

Wisata Kuliner Khas Banyuwangi
By @buhar_gapangan

Untuk bisa menyantap makanan ini hanya perlu merogoh kantong sebesar 12 ribu rupiah saja.

Ketika berada di Banyuwangi, segera saja kunjungi Jalan klimas, Singonegaran di warung Sego Cawuk dan Jajanan Pasar yang buka setiap hari kecuali hari Minggu pupuk 05.30 hingga 9 pagi.

Liburan ke Malang sekaligus kulineran. Sebelumnya cek dulu paketnya di Paket Liburan Ke Malang

6. Sayur Belut Mbok Ella Yang Menggoda

Wisata Kuliner Khas Banyuwangi

Rasanya yang pedas menjadikan makanan yang satu ini memiliki banyak peminatnya. Sayur belut ini menyajikan cita rasa yang sangat nikmat sehingga seseorang yang menyantapnya selalu merasa ketagihan. Sensasi daging yang gurih dilumuri dengan kuah yang sangat nikmat sangat wajib untuk dicoba ketika mengunjungi Banyuwangi ini.

Wisata Kuliner Khas Banyuwangi

Untuk bisa merasakan hidangan yang lezat ini hanya perlu merogoh kantong sebesar 15 ribu saja per porsinya. Silahkan kunjungi warung Mbok Ella yang berada di Jalan Raya Pongpongan Kabat, Banyuwangi. Warung yang setiap harinya habis kurang lebih 25 kilo belut tentu bisa menjadi bukti nikmatnya makanan khas yang satu ini.

7. Makanan Unik Bothok Tawon

Wisata Kuliner Khas Banyuwangi

Selain diambil madunya, lebah madu juga bisa diambil sebagai makanan kuliner yang memiliki cita rasa sangat enak. Dengan di kukus dalam daun pisang serta diberi parutan kelapa, bothok tawon ini akan menjadikan sensasi dalam kuliner yang ada.

Wisata Kuliner Khas Banyuwangi

Ketika hendak mencicipi makanan khas Banyuwangi yang terbilang unik ini, bisa dengan mengunjungi warung bothok tawon yang berada di jalan Banyuwangi No.54 Kp. Baru, Jajag. Dengan jam buka dari pagi hingga malam, tentunya dengan tawaran harga yang menarik. Untuk bisa menikmati makanan khas ini hanya dengan membayar 5 ribu saja per porsi.

8. Ayam Kesrut Special Kanggo Riko

Wisata Kuliner Khas Banyuwangi
By @susy_ratna

Makanan khas Banyuwangi yang enak dan juga murah bisa dengan mengunjungi Ayam Kesrut Kanggo Riko yang berada di Karang Sari Segobang. Dengan jam buka setiap hari pukul 09.00 sampai 17.30 warung ini selalu ramai.

Wisata Kuliner Khas Banyuwangi
By @dhitafirmani

Makanan khas ayam kesrut ini terdapat bahan belimbing sayur yang menjadi ciri khasnya. Meskipun bumbu yang dijadikan bahan utama termasuk dalam resep sederhana, namun cita rasa yang dihasilkan sangat luar bisa.

Wisata Kuliner Khas Banyuwangi

9. Cemilan Ladrang Sabrang

By @hidayahsnack.id

Cemilan khas Banyuwangi ini memiliki penampilan layaknya steak kentang. Dengan bahan dasar ubi ungu yang digoreng, tentu cita rasa yang dihasilkan tidak perlu diragukan lagi. Kandungan zat yang sehat menjadikan camilan ini cocok dimakan oleh siapa pun.

Untuk bisa mendapatkan camilan khas banyu wangi ini bisa membelinya di toko oleh-oleh khas Banyuwangi mana pun. Harga yang ditawarkan pun cukup murah meriah, hanya dengan uang Rp. 15.000,- sudah bisa membeli camilan berkhasiat ini.

10. Tahu Walik  Ibu Atun – Kuliner Banyuwangi

Wisata Kuliner Khas Banyuwangi
By @lusiaa_vv

Mungkin tahu terdengar biasa ketika dijadikan sarana kuliner. Namun  bagaimana ketika tahu yang digoreng merupakan bagian dalam dari tahu tersebut. sungguh unik bukan? Campuran adonan bakso dan terbilang lengkap ditambah petis dan kecap menjadikan makanan ini layak untuk dicoba.

Tempat Wisata Kuliner Identik Banyuwangi 2020

Hanya dengan mengeluarkan uang 8 ribu per porsi, tahu walik ini sudah bisa dinikmati. Untuk bisa menikmati makanan khas ini bisa dengan mengunjungi Tahu Walik Petis Ibu Atun yang buka setiap hari pukul 16.00 hingga 22.00. Berbagai tempat wisata kuliner khas Banyuwangi ini terbilang sangat lezat meskipun harga yang ditawarkan cukup murah. Rasa yang khas menjadikan wisatawan selalu merasa kurang dan ingin selalu menjajak makanan yang ada di Banyuwangi ini,

Bagikan ke Teman Liburan

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This div height required for enabling the sticky sidebar
Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views :