Mencari objek wisata yang instagramable tidak harus di tempat mahal maupun di darat saja. Namun, sekarang sudah banyak objek wisata bawah air yang sangat instagramable dan kekinian. Salah satu yang terkenal adalah objek wisata bawah air Umbul Ponggok yang sangat terjenal di Klaten.


Objek wisata Umbul Ponggok Klaten ini merupakan objek wisata bawah air yang dipromosikan sendiri oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada tahun 2018. Meskipun sama sama merupakan objek wisata air, tempat wisata ini dapat dikatakan berbeda dengan objek wisata air lainnya.


Pada objek wisata Umbul Ponggok ini terdapat pasir, karang hingga berbagai jenis ikan. Meskipun begitu, air kolam yang ada disini tidak berbau amis. Karena air pada kolam terus mengalir. Keindahan di bawah air pada objek wisata ini sangatlah indah. Meskipun tidak seindah objek wisata bawah air seperti Raja Ampat, Pulau Derawan, ataupun Bunaken, objek wisata yang satu ini punya keunikan tersendiri.


Disini, kalian bisa berfoto di bawah air dengan properti yang sudah ada di dalam kolam. Misalnya saja seperti motor klasik C70, sepeda onthel, meja makan, kursi santai, televisi, hingga laptop. Salah satu yang menjadi favorit wisatawan adalah spot foto pada bangku taman dengan dekorasi bunga berbentuk hati.


Lokasi Umbul Ponggok Klaten, Jawa Tengah
Untuk alamat lengkap lokasi wisata ini berada di Jl. Delanggu- Polanharjo No.Ds, Jeblogan, Ponggok, Kec. Polanharjo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57474. Untuk menuju lokasi wisata ini sudah cukup baik dan dilengkapi dengan papan penunjuk arah. Namun sangat disayangkan, tidak ada transportasi umum yang melewati objek wisata ini.

Pada harga tiket masuk lokasi wisata ini dibedakan berdasarkan hari. Harga tiket masuknya adalah Rp 15.000 untuk hari biasa, dan Rp 30.000 untuk hari libur. Namun harga tersebut tidak termasuk dengan kamera bawah air, alat snorkeling dan paket diving. HTM tersebut hanya murni untuk mandi dan berenang di kolam alami, kolam anak-anak, dan area permainan anak.


Untuk fasilitas yang ada disini juga terbilang lengkap. Mulai dari kamar mandi, ruang ganti, cafe dan warung, dan mushola.
Tinggalkan Balasan