tempat wisata di depok

Komplit! 41 Tempat Wisata di Depok ini yg bisa Masuk agenda Liburanmu

Bagikan ke Teman Liburan

Liburan Yuk – Buat kamu yang tinggal di Depok Jawa Barat atau sedang ingin merencanakan liburan ke Depok? Jangan lewatkan informasi lengkap mengenai daftar tempat wisata di Depok yang perlu kamu tahu. Pasti kamu gak akan menyangka jika ada tempat-tempat kece di Depok yang bikin kamu makin gatal kaki.

Informasi Alamat dan Lokasi Tempat Wisata di Depok

Di artikel ini kita akan membahas secara lengkap informasi yang sangat penting sebelum pergi berlibur, yaitu informasi alamat dan lokasi tempat wisata yang ada di Depok dan sekitarnya.

Nama Destinasi dan Jam Buka tempat wisata di Depok

Ada sekitar 46 tempat wisata yang ada di Depok dan Sekitarnya yang akan dibahas di artikel ini, info nama destinasi dan jam buka akan kami informasikan lengkap.

Harga Tiket Tempat Wisata di Depok

Tempat wisata mempunyai tarif masing-masing untuk harga tiket masuknya, biasanya tiket masuk tersebut di patok mulai dari Rp 2.000/orang, Rp 5.000/orang bahkan ada juga yang bisa Rp 100.000/orang ataupun lebih tergantung dari jenis tempat wisata yang ada.

Fasilitas Tempat Wisata di Depok

Fasilitas yang memadai menjadi salah satu faktor penunjang suatu tempat wisata demi kenyamanan dan keamanan saat berwisata. Begitu juga fasilitas yang ada di tempat wisata di Depok yang akan kami sharing berikut ini.

Spot Foto Terbaik Tempat Wisata di Depok

Berikut kami sajikan tempat wisata di Depok yang bisa kamu kunjungi yang kami lengkapi dengan spot-spot foto keren yang pastinya makin bikin mupeng untuk segera berkunjung.

Artikel Terkait

1. Situ Rawa Besar Depok (Situ lio)

Salah satu destinasi liburan Depok adalah Situ Rawa Besar Depok, atau yang sering disebut Situ Lio. Situ Lio ini telah menjadi destinasi wisata Depok setelah direvitalisasi tahun 2019. Situ ini memiliki luas sekitar kurang lebih 13 hektar. Ada banyak hal yang bisa dilakukan disini, seperti memancing, berswafoto dengan latar belakang tulisan โ€œI Love Depokโ€ yang terbuat dari papan, dan ada semacam saung-saung yang dapat digunakan untuk bersantai disana. Situ Rawa Besar ini merupakan tempat wisata depok murah, karena pengunjung tidak dikenakan tariff tiket masuk untuk menikmati keindahan Situ Rawa Besar ini.

tempat wisata di depok
@fadelmuch

Lokasi : Pakis No.106, Depok Jaya, Pancoran MAS, Kota Depok, Jawa Barat
Tiket Masuk : โ€“
Jam Buka : 08.00-18.00
Fasilitas : perahu, bebekan, perahu penyebrangan

2. Situ Cilangkap

Salah satu Situ di Depok yaitu Situ Cilangkap yang berlokasi di Jl. Cilangkap, Kecamatan Tapos, Depok. Untuk memasuki kawasan wisata Situ Cilangkap ini para pengunjung tidak dikenakan biaya tiket masuk, jadi Situ ini merupakan salah satu destinasi wisata gratis di Depok.

tempat wisata di depok
@ansiussujata

Lokasi : Jl. Cilangkap, Cilangkap, Tapos, Kota Depok, Jawa Barat
Tiket Masuk : โ€“
Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)

3. Situ Bojongsari

Situ Bojongsari di Depok ini merupakan salah satu situ terbesar di Depok. Karena hal tersebut menjadikan situ ini destinasi wisata di Depok. Situ Bojongsari ini terletak di Kecamatan Bojongsari, Depok. Banyak manfaat dari adanya Situ Bojongsari ini bagi masyarakat sekitar. Seperti ikan yang berlimpah, pencegah banjir karena dapat menampung air, dan air situ yang dapat digunakan untuk irigasi lahan pertanian warga. Disini para wisatawan tidak dikenakan biaya tiket masuk, oleh karena itu Situ Bojongsari ini tergolong tempat wisata Depok murah meriah.

tempat wisata di depok
@radardepok

Lokasi : Sawangan Lama, Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat
Tiket Masuk : โ€“
Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)

4. Situ Pengasinan

Situ Pengasinan merupakan objek wisata Depok yang dapat dikunjungi oleh masyarakat di akhir pekan. Dengan luas yang hampir 6 hektar ini pengunjung bisa menikmati berbagai fasilitas yang ada. Seperti menaiki sepeda bebek, perahu rakit, atau perahu naga untuk mengelilingi situ. Atau juga dapat sekedar duduk-duduk santai ditepi situ. Lokasi wisata di Depok ini berada di Kelurahan Pengasinan, Sawangan, Depok. Untuk menikmati keindahan Situ Pengasinan ini tidak perlu membayar tiket masuk, Situ Pengasinan ini termasuk tempat wisata di Depok yang gratis.

tempat wisata di depok
@trip_beautiful

Lokasi : Jalan Utomo No.19-22, Pengasinan, Sawangan, Pengasinan, Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat
Tiket Masuk : โ€“
Jam Buka : 08.00-18.00
Fasilitas : perahu kayuh berbentuk karakter hewan, flying fox, taman bunga, spot memancing

5. Situ Asih pulo

Situ Asih Pulo ini merupakan objek wisata di Depok yang dapat dikunjungi dihari libur bersama keluarga. Situ Asih Pulo ini juga bukan hanya sekedar objek wisata Depok saja, melainkan juga menjadi lahan konservasi. Dari tepi Situ, pengunjung bisa menyaksikan asrinya hijau pepohonan dan taman bunga yang berada diseberang situ. Disini pengunjung bisa menyewa bebek air untuk berkeliling Situ. Biasanya masyarakat yang berada disekitar Situ sering memancing ikan untuk mengisi waktu luang. Tergolong dalam tempat wisata di Depok yang murah meriah karena para pengunjung tidak perlu membeli tiket untuk memasuki kawasan Situ Asih Pulo ini.

tempat wisata di depok
@om_djarwo

Lokasi : Jl. Situ Asih No.10, Rangkapan Jaya, Pancoran MAS, Kota Depok, Jawa Barat
Tiket Masuk : โ€“
Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)
Fasilitas : pendopo atau aula serbaguna, perahu bebek, spot memancing

6. Situ Cilodong

Depok yang terkenal akan Situ atau Bendungan menjadikan banyak tempat wisata di Depok. Salah satu Situ yang berada di Depok adalah Situ Cilondong. Kegiatan yang dapat dilakukan disana sama seperti Situ-Situ lainnya. Seperti memancing dan menyewa perahu bebek, namun yang membedakan disini biasanya tempat berlatih para atlet Kayak dan Kano. Dan yang lebih menarik lagi Situ Cilondong ini merupakan tempat wisata Depok gratis.

tempat wisata di depok
@maul_mindset05

Lokasi : Kalibaru, Cilodong, Kota Depok, Jawa Barat
Tiket Masuk : โ€“
Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)
Fasilitas : bola air, perosotan

Informasi Paket Wisata Malang lengkap dengan harga dan pilihan program wisata

7. Situ Citayam

Wisata Situ Citayam adalah tempat wisata Depok Jakarta. Situ ini biasanya dikunjungi di akhir pekan ataupun saat musim libur tiba, tempat wisata di depok untuk anak dan keluarga. Situ Citayam ini juga membawa berkah bagi masyarakat sekitar, disini tak sedikit masyarakat yang membudidayakan ikan. Tak hanya itu, akibat banyak pengunjung, banyak masyarakat yang membuka usaha disekitar Situ Citayam. Situ Citayam termasuk wisata di depok yang murah karena pengunjung gratis memasuki wilayah ini.

tempat wisata di depok
@wiwitby

Lokasi : Cipayung, Pabuaran, Bojong Gede, Kota Depok, Jawa Barat
Tiket Masuk : โ€“
Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)

5 Pilihan Paket Wisata Banyuwangi Murah Terbaik

8. Taman Bunga Wiladatika

Salah satu tempat wisata di depok yang bagus adalah Taman Bunga Wikadatika. Taman ini diresmikan pada tahun 1980 oleh presiden, jadi taman ini tergolong tempat wisata di depok lama. Meskipun sudah lama diresmikan, namun taman ini masih diminati wisatawan. Hal itu sebanding dengan keindahan yang ditawarkan disana. Mulai dari gazebo, wahana permainan, taman bunga, hingga kolam renang sehingga taman ini cocok dijadikan tempat wisata di depok untuk anak. Taman wisata di depok ini menjadi tempat yang cocok untuk dikunjungi bersama keluarga dan anak-anak.

tempat wisata di depok
@tamara_lee143

Lokasi : Jl. Jambore No.1, RT.03/RW.3, Harjamukti, Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat
Tiket Masuk :Tiket per orang : Rp 8.000
Anggota Pramuka : Rp 4.000
Kolam Renang : Rp 25.000
Becak Mini : Rp 10.000
Bola Air : Rp 10.000
Perahu Air : Rp 10.000
Sepeda : Rp 5.0000
Photo Pengantin : Rp 275.000
Photo Iklan : Rp 550.000
Photo Amatir : Rp 100.000
Shooting Film : Rp 2.500.000
Jam Buka : 08.00-17.00
Fasilitas : becak mini, kolam renang, bola air, perahu air, sepeda, spot foto pengantin, photo iklan, photo amatir, shooting film, taman bunga, air mancur, lapangan, masjid, gazebo

9. Dโ€™Kandang Amazing Farm

Dโ€™kandang Amazing Farm menjadi tempat wisata depok 2020 terfavorit. Karena disini para pengunjung dapat menikmati banyak kegiatan edukasi yang berkaitan dengan hewan. Misalnya seperti memberi makan kambing dan kelinci, memerah susu sapi dan menangkap ikan. Tak hanya itu disini pengunjung juga bisa belajar mencangkok, menanam tanaman hias dan bercocok tanam. Tak heran jika Dโ€™Kandang Amazing Farms ini menjadi tempat wisata di depok yang lagi hits, karena banyak wisatawan yang berlibur bersama dengan keluarga.

tempat wisata di depok
@arsyilasisil_

Lokasi : Jl. Penarikan No.RT 07 / 02, Pasir Putih, Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat
Tiket Masuk :Tiket Masuk 1 orang + yoghurt : Rp 18.000
Tiket Masuk 1 orang + yoghur + caping : Rp 35.000
Tiket Wahana :
Memberi pakan kelinci : Rp 20.000
Memberi pakan ayam : Rp 20.000
Memberi pakan bebek : Rp 20.000
Memberi pakan domba : Rp 20.000
Menyusui cempe (anak kambing) : Rp 20.000
Memerah susu sapi : Rp 20.000
Delman kuda : Rp 40.000
Berkuda : Rp 25.000
Menunggang kerbau : Rp 20.000
Chickenology room : Rp 10.000
ATV : Rp 30.000
Flying fox : Rp 20.000
Tangkap ikan : Rp 20.000
Membuat telur asin: Rp 50.000
Kreasi tanah liat : Rp 35.000
Melukis layang-layang : Rp 35.000
Melukis topi caping : Rp 50.000
Boneka potty : Rp 40.000
Membuat kokedama : Rp 50.000
Melukis kaos anak : Rp 50.000
Melukis kaos dewasa : Rp 70.000
Jam Buka :08.00-16.00 (Senin-Kamis)
08.00-16.00 (Sabtu)
06.00-16.00 (Minggu)
Fasilitas : wahana yang berhubungan dengan hewan peternakan, wahana permainan, wahana kreasi, memberi makan kelinci dengan seember wortel dan kangkung, menyusui anak kambing (sudah diberi botol susu kemasan 120 ml), skuter anak, flying fox, naik delman, menangkap ikan, ATV, menunggang kerbau, naik delmen, berkuda

10. Danau โ€“ Danau Universitas Indonesia (UI)

Danau yang berada di Universitas Indonesia merupakan danau buatan yang dibuat untuk memperindah dan menambah kesan asri serta sejuk pada area kampus. Meskipun danau-danau tersebut berada di kawasan kampus, namun dapat dijadikan tempat wisata di depok dekat UI yang dapat dikunjungi oleh masyarakat. Danau UI ini termasuk tempat wisata di depok murah meriah karena kita tidak dikenakan biaya tiket masuk.

tempat wisata di depok
@okyphotoworks

Lokasi : Jl. Prof. DR. Mahar Mardjono, Pondok Cina, Beji, Kota Depok, Jawa Barat
Tiket Masuk : โ€“
Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)

Paket Belitung Best Seller : Paket Wisata Belitung

Laman: 1 2

Bagikan ke Teman Liburan

Comments

Satu tanggapan untuk “Komplit! 41 Tempat Wisata di Depok ini yg bisa Masuk agenda Liburanmu”

  1. Apakah saat ini mesjid kubah mas depok sudah dibuka ?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *