Masih membahas tempat nongkrong maupun ngopi lagi, nih! Kota Bandung memang seakan akan tidak pernah kehabisan ide untuk membuat tempat nongkrong yang asik sekaligus nyaman. Salah satu tempat ngopi yang asik adalah Sama Dengan Coffee Cipaganti. Pada artikel sebelumnya, sudah pernah dibahas Sama Dengan Coffee Ciloto, Puncak. Cafe ini memang memiliki beberapa cabang dengan ciri khas masing masing pada setiap cabangnya.



Sama Dengan Coffee Cipaganti Bandung ini memiliki konsep yang cukup unik. Dikatakan sebagai “hidden gem” karena tempatnya yang unik berada di belakang sebuah hotel, Frances Hotel Cipaganti. Dan kalian harus melewati pepohan yang cukup rimbun. Bangunan pada cafe ini seakan akan bangunan yang semi hancur. Tapi, hal tersebutlah yang membuatnya cukup unik dan menjadi daya tarik tersendiri.


Konsep yang diusung cafe cabang Cipaganti ini adalah rustic cafe yang menjadikan tampilan cafe ini sangatlah estetik. Area cafe lumayan cukup luas dengan bentuk bangunan yang sudah dikatakan di awal. Ala Abandoned maupun unfinished building yang berpadu dengan banyak tanaman hijau. Setiap spot di sudut cafe ini sangatlah unik, sehingga sangat cocok untuk dijadikan spot foto yang sangat instagramable. Jadi siapkan outfit terbaik kalian ketika berkunjung kesini.


Lokasi Sama Dengan Coffee Cipaganti Bandung
Untuk alamat lengkap objek wisata ini adalah berada di Jl. Cihampelas No.160, Cipaganti, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40131. Tepatnya berada di belakang Frances Hotel Cipaganti. Jika kalian kebingungan mencari jalan menuju cafe, kalian bisa bertanya kepada satpam hotel. Nantinya, kalian akan diarahkan ke pojokan hotel untuk melewati jalan kecil menuju cafe.





Menu makanan dan minuman yang ditawarkan disini sangat bervariasi. Mulai dari makanan ringan seperti snack dan camilan, hingga makanan berat yang mengenyangkan dan tentu saja lezat. Kemudian terdapat menu minuman dari berbagai olahan kopi maupun non kopi.





Untuk jam operasional cafe disini adalah buka mulai dari pukul 08.00 hingga 00.00 dini hari setiap harinya. Kecuali hari Minggu, cafe ini buka mulai dari 10.00 hingga 21.00 WIB.
Tinggalkan Balasan