pantai barat pangandaran

Pantai Barat Pangandaran, Spot Paling Indah Untuk Menikmati Sunset dan Kuliner Laut yang Sangat Mengguha Selera

Bagikan ke Teman Liburan
@cin_aja

Jika berwisata ke Pangandaran jangan lupa untuk menyempatkan berkunjung ke Pantai Barat Pangandaran. Pantai ini menjadi salah satu ikon bagi Pangandaran karena keindahannya. Dahulunya kawasan ini kurang mendapat perhatian, namun seiring dengan berkembangnya dunia pariwisata, Pantai Barat pun mulai berbenah dan berubah menjadi pantai yang sangat elok

@handyani1202

Banyak wisatawan yang berkunjung untuk menikmati keindahannya dengan menikmati pasir yang berwarna coklat muda yang lembut disepanjang pantainya dan air laut yang jernih membuat siapa saja akan terpukau karena keindahannya. Untuk menambah daya tarik, disini juga disediakan skywalk lengkap dengan mural berupa biota laun yang indah.

@widya_erika

Bagi kalian yang ingin berkunjung ke tempat ini moment yang paling indah adalah sore hari, karena pantai ini sangat cocok untuk menikmati moment matahari terbenam.

@sansandyfti

Lokasi Pantai Barat Pangandaran

Alamat: Jl. Pamugaran Bulak Laut, Pananjung, Pangandaran, Pangandaran, Jawa Barat, Indonesia.
Harga Tiket: Motor Rp10.000; Mobil/mini bus Rp65.000.
Jam Buka: 24 jam.

@maydhakarania

Selama disini kalian tidak akan merasa bosan karena berbagai kegiatan bisa dilakukan disini seperti wisata berkeliling laut dengan perahu perahu kayu yang disewakan. Kemudian ketika senja mulai tiba, kalian harus segera mencari lokasi yang paling cocok untuk melihat matahari yang perlahan mulai tenggelam. Moment ini yang paling dicari oleh wisatawan untuk mendapatkan hasil foto yang paling memukau.

@denisupiandi990

Kemudian setelah puas bermain di tepi pantai, kalian bisa lanjut berburu kuliner lezat dengan menu hasil laut di tepi pantai. Terdapat warung-warung yang berjajar rapi di tepian jalan. Kalian bisa menyantap kuliner ini sambil menikmati pemandangan laut yang indah.

pantai barat pangandaran
@idawahidahidayati

Untuk memberikan kenyamanan bagi para pengunjung, maka disediakan fasilitas yang sangat lengkap seperti toilet, mushola, kamar mandi, area parkir yang luas. Selain itu juga terdapat area bagi kalian yang ingin mendirikan tenda untuk camping di tepi pantai. Jika kalian tidak membawa peralatan maka bisa menyewa perlengkapannya di sekitar pantai.

pantai barat pangandaran
@adebayuindra
pantai barat pangandaran
@winapriyatna
pantai barat pangandaran
@yoansevinkansil

Catatan : Semua yang tertera di atas merupakan data terakhir ketika artikel ini dibuat. Apabila terdapat perubahan harga atau update terbaru yang kalian ketahui, maka silahkan untuk menginformasikan kepada kami untuk diperbaharui. Terimakasih

Bagikan ke Teman Liburan

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *